Rabu, 25 April 2012

Tafakur -- Kelebihan

"Tidak boleh hasad kecuali pada dua orang, yaitu orang yang Allah anugerahkan padanya harta lalu ia infakkan pada jalan kebaikan dan orang yang Allah beri karunia ilmu, ia tunaikan dan mengajarkannya" (HR. Bukhari & Muslim).

Manusia banyak memiliki kelebihan dibandingkan kekurangan. Kelebihan didapatkan setiap saat, namun kekurangan terjadi sekali-sekali saja. Kelebihan ada, meskipun kadangkala tidak banyak. Namun kelebihan-kelebihan itu jarang disadari, sehingga tidak merasa lebih.

Akibat tak merasa lebih, banyak yang tak mau menyedekahkan sedikit kelebihannya kepada orang lain. Padahal setiap saat manusia diberikan kelebihan tenaga, harta, waktu, dan ruang. Dengan tenaga seharusnya manusia bisa mengeruk pahala yang berlimpah, bila digunakan untuk meringankan beban orang yang membutuhkan pertolongan. Sama halnya dengan harta, banyak orang bisa hidup mudah, bila diinfaqkan. Demikian juga halnya dengan waktu dan ruang, yang bisa disisihkan untuk beramal, mulai dari mencari ilmu hingga mengajarkannya dengan suara dan perilaku yang baik dalam masyarakat.

Digunakan atau tidak, semua kelebihan itu akan hilang pada saatnya, khususnya saat kematian. Kata Rasulullah s.a.w. ketika kematian tiba, siapapun akan terputus kesempatannya untuk beramal. Namun, dikecualikan kepada orang-orang yang sempat mempergunakan kelebihannya sewaktu hidup untuk beramal jariyah, menuntut dan mengajarkan ilmu yang bermanfaat, dan mendidik anak hingga salih. Siapapun patut iri kepada orang-orang seperti ini. Mereka pantas mendapat kelebihan karena telah mengorbankan sebahagian kelebihannya sewaktu di dunia.

Oleh Jarjani Usman

DyStar Confidentiality Notice:
This message and any attachments are confidential and intended only for use
by the recipient named above. Unauthorized disclosure, distribution or copying
of this communication and the information contained in it is strictly prohibited.
If you are not the intended recipient, please notify us immediately and delete the
message and any attachments. Thank you.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar